Sinergitas BPDPKS, Ditjen Perkebunan dan AKPY Stiper Latih Petani Sawit Luwu Timur

AKSESPUBLIK, Mangkutana–Sebanyak 98 petani sawit di Luwu Timur, Sulsel mengikuti program pengembangan Sumber Daya Manusia Perkebunan Kelapa Sawit (SDM PKS), 7-16 Agustus.

Kegiatan yang dilaksanakan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS), Ditjen Perkebunan dan Akademi Komunitas Perkebunan Yogyakarta (AKPY) Stiper ini berlangsung di Hotel Sikumbang, Mangkutana.

Pelatihan yang diikuti 98 petani ini terbagi dua skema yakni skema pelatihan Penguatan Kelembagaan diikuti 29 peserta dan Teknis Budidaya Perkebunan Kelapa Sawit 69 peserta.

Wakil Direktur AKPY Stiper, Dr.(Cand), Idum Satia Santi, SP, MP, mengatakan pihaknya bersyukur kembali mendapat kepercayaan memberi pelatihan pada petani sawit, yang didanai BPDPKS.

Adapun tujuan pelatihan adalah memberi pengertian dan pemahaman tentang cara budidaya kelapa sawit yang berkelanjutan (Good Management Practices).

“Juga meningkatkan pengetahuan, keterampilan, kemandirian, manajerial dan kewirausahaan yang berdaya saing perkebunan kelapa sawit berkelanjutan,” kata Idum Satia, Sabtu, 12 Agustus.

Sasaran peserta pelatihan yaitu pekebun, keluarga pekebun, penyuluh, tenaga pendamping, ASN yang bekerja di bidang perkelapasawitan, serta masyarakat sekitar kebun.

Idum yang mewakili Direktur AKPY Stiper, Dr. Sri Gunawan, SP,MP, IPU melanjutkan harapannya dari pelatihan ini, peserta dapat menyampaikan materi pembelajaran kepada saudara, tetangga, penyuluh swadaya dan petani lainnya……

Comment