PDIP Bantah Halangi Jalan Sehat Satu Putaran

qrf

AKSESPUBLIK, Makassar – PDIP angkat suara terkait beredarnya kabar yang menyatakan kubunya menghalangi agenda Jalan Sehat Satu Putaran yan dihadiri cawapres Gibran Rakabuming Raka Sabtu, 25 November.

Juru bicara DPD PDIP Sulsel, Iqbal Arifin menegaskan, pihaknya justru meminta masyarakat antusias dalam kegiatan dimaksud. Itu sesuai arahan wali kota Makassar, Danny Pomanto yang juga kader PDIP.

”Kegiatan itu bagus untuk masyarakat, baik untuk semua. Pemkot kan sudah bilang kalau kegiatan yang bertujuan kebaikan masyarakat maka itu harus didukung,” kata Iqbal Arifin.

Bahkan kata dia, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto selaku kader PDIP sudah menegaskan untuk menyambut baik semua hal-hal positif untuk masyarakat.

Termasuk juga Jalan Sehat Perjuangan yang digelar Gen Z Sulsel dan akan dihadiri Calon Presiden RI, Ganjar Pranowo. Iqbal menyampaikan kegiatan tanggal 26 itu murni dilakukan oleh anak-anak muda Sulsel.

Mereka mengajak masyarakat untuk menerapkan hidup sehat. Sehingga, tidak ada niatan menghalangi kegiatan serupa. (nanu)

Comment