AKSESPUBLIK, Enrekang–Kondisi Partai Golkar Enrekang makin kritis. Viralnya video Ketua Golkar yang juga Bupati, Muslimin Bando (MB) meminta izin dan restu warga maju sebagai caleg DPR RI dari PAN menjadi pemicu.
Video berdurasi 6.19 menit yang sudah viral sejak sepekan lalu itu membuat sejumlah kader bereaksi. Mereka meminta DPD I Golkar Sulsel segera bersikap. Terutama menggelar Musdalub untuk memilih ketua baru yang kredibel.
“Kami mendesak segera digelar Musdalub agar ada ketua yang sah di Enrekang,” kata Darwis, salah satu kader partai. Banyak sosok dinilai layak menggantikan MB. Di antaranya kader senior yang juga Ketua Harian Golkar Enrekang Andi Natsir.
Lainnya adalah Ketua DPRD Idris Sadik serta Ketua Bappilu Arfan Renggong. Ia menyampaikan sebagai partai besar dan pemenang, mereka harus menunjukkan sikap tegas dan responsif atas pilihan yang telah diambil MB.
Hal sama disampaikan Ketua Bappilu Golkar Enrekang, Arfan Renggong. Dengan kondisi ini pihaknya bingung, bisa terjadi pada partai sebesar Golkar. Maka tak ada jalan selain menggelar Musdalub.
“Agar ada ketua defenitif yang bertanggung jawab terhadap kelancaran dan memulihkan soliditas Partai Golkar menyongsong perhelatan pileg pilpres serta pilkada,” kata Arfan Renggong.
Ia menolak bila ada penunjukan Plt lantaran dinilai tidak efektif. Apalagi Golkar Enrekang terlalu sering ketuanya di Plt-kan. Salah satu yang disorot adalah tak pernah lagi ada rapat pleno dalam pengambilan keputusan strategis partai.
Termasuk persiapan penyusunan caleg untuk DPRD Enrekang beberapa waktu lalu. “Padahal yang saya paham dan alami beberapa periode sebelumnya setiap pengambilan keputusan itu harus pleno,” beber mantan legislator Enrekang ini.
Wakil Ketua Golkar Enrekang, Idris Sadik menyampaikan wajar muncul reaksi kader seperti itu. Karenanya, Ketua DPRD Enrekang ini menyerahkan penuh pada DPD I Golkar Sulsel untuk bersikap.
Apakah akan mengelar Musdalub atau kembali menugaskan Plt sebagai pengganti MB. Yang pasti ia berharap itu dilakukan secara formal. “Kita menunggu keputusan DPD I. Terserah DPD I saja,” kata Idris.
Sebelumnya, dalam video yang viral Muslimin Bando mengenalkan dua anaknya siap maju sebagai anggota DPR RI masing-masing dari PAN, Mitra Fakhruddin MB dan dari Golkar, Furqan Sutrisno MB.
Kemudian ia menyampaikan juga akan maju sebagai caleg PAN Dapil Sulsel 3 (meski masih berstatus ketua Golkar). “Karena Mitra nantinya akan mundur, maju sebagai calon bupati,” kata MB dalam video. (nanu)
Comment